HUBUNGAN PERSEPSI TENTANG VAKSINASI COVID 19 DAN BUDAYA KESEHATAN MASYARAKAT TERHADAP KEPATUHAN VAKSINASI COVID 19


ABSTRAK
Silvia, Dinda. 2022. Hubungan Persepsi Tentang Vaksinasi Covid-19 dan Budaya
Kesehatan Masyarakat Terhadap Kepatuhan Vaksinasi Covid-19. Skripsi
Program Studi S1 Keperawatan STIKes Kendedes Malang. Pembimbing
I: Ns. Nurul Anjarwati, M.Kep., Sp.Kep.An; Pembimbing II: Ns. Yulia
Candra L., M.Kep
Latar belakang. Dunia digemparkan dengan merebaknya virus baru yaitu
Coronavirus yang ditetapkan WHO sebagai Public Healh Emergency of
International Concern. Pemerintah telah melaksanakan strategi untuk menaggulangi
pandemi melalui vaksinasi yang diharapkan mampu menciptakan kekebalan
kelompok pada masyarakat. Disamping usaha pemerintah untuk meningkatkan
capaian vaksinasi Covid-19, kontroversi mengenai vaksin Covid-19 di masyarakat
juga terus mengalir. Dalam pelaksanaan vaksinasi Covid-19 banyak masyarakat yang
memberikan penolakan karena beberapa alasan tertentu, antara lain perihal keamanan
dan kehalalan vaksin Covid-19. Tujuan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk
mengetahui hubungan persepsi tentang vasinasi covid-19 dan budaya kesehatan
masyarakat terhadap kepatuhan vaksinasi covid-19. Metode. Metode yang digunakan
adalah penelitian kuantitatif, dengan Analitik Kolerasi Cross Sectional desain, teknik
penelitian purposive sampling, sebanyak 200 orang responden, sampel penelitian di
desa Lumbang Rejo Kabupaten Pasuruan. Pengambilan data dilakukan pada bulan
Agustus tahun 2022 dengan menggunakan lembar kuesioner persepsi terhadap
vaksinasi covid-19, kuisioner budaya kesehatan masyarakat, serta kuisioner
kepatuhan vaskinasi covid-19 yang disebarkan melalui link google form dan
selebaran. Hasil. Hasil analisa data menggunakan uji korelasi Chi-square pada
variabel persepsi maupun budaya kesehatan menghasilan Asymp. Sig (2-sided) pada uji
pearson Chi-Square adalah sebesar 0.000; maka H0 ditolak dan H1 diterima, artinya ada
hubungan antara persepsi tentang vaksinasi covid-19 dan budaya kesehatan
masyarakat terhadap kepatuhan vakinasi covid-19. Kesimpulan. Dapat disimpulkan
bahwa persepsi positif tentang veksinasi covid-19 dan budaya kesehatan yang baik
akan mempengaruhi kesediaan individu untuk mengikuti vaksinasi covid-19,
begitupun sebaliknya. Diharapkan dengan penelitian ini dapat dijadikan referensi
untuk menggali faktor lain yang dapat meningkatkan kesediaan penerimaan
vaksinasi di masyarakat, misalnya dengan menciptakan lingkungan yang
mendukung, memanfaatkan orang yang berpengaruh positif dan meningkatkan
motivasi masyarakat. Kesediaan masyarakat dalam mengikuti vaksinasi covid-19 di
Indonesia ini juga berasal dari keberhasilan upaya pemerintah dalam membentuk
mind set yang positif melalui penyuluhan atau sosialisasi kesehatan dan juga
pemberian reward kepada masyarakat.


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang DINDA SILVIA KHUSNUL KHOTIMAH - Personal Name
Ns. Nurul Anjarwati,S.Kep.,M.Kep.,Sp.An - Personal Name
Ns. Yulia Candra Lestari,S.Kep.M.Kep - Personal Name
Eva Inayatul Faiza, S.KM.M.Kes - Personal Name
Edisi Publish
No. Panggil 478 DIN h
Subyek Persepsi tentang vaksinasi covid-19, Budaya keseha
Klasifikasi 616.241 DIN h
Judul Seri
GMD Skripsi
Bahasa Indonesia
Penerbit STIKes Kendedes Malang
Tahun Terbit 2022
Tempat Terbit Malang
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik


Citation

. (2022).HUBUNGAN PERSEPSI TENTANG VAKSINASI COVID 19 DAN BUDAYA KESEHATAN MASYARAKAT TERHADAP KEPATUHAN VAKSINASI COVID 19.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd

 



Selamat Datang

Di Repository STIkes Kendedes Malang

Media Sosial / Kanal

Facebook Perpustakaan STIKes Kendedes Malang Official
Youtube Perpustakaan STIKes Kendedes Malang Official
Instagram Perpustakaan STIKes Kendedes Malang Official

Alamat

STIKes Kendedes Malang
Jalan Panji Suroso No. 6
Kota Malang
E: itkendedes@gmail.com