Detail Cantuman

ASUHAN KEBIDANAN BERKESINAMBUNGAN PRENATAL TRIMESTER III SAMPAI DENGAN PENGGUNAAN KONTRASEPSI PADA NY. A USIA 27 TAHUN DI PMB SITI NURCAHYANINGSIH, S.Tr.Keb KECAMATAN BLIMBING KOTA MALANG

ASUHAN KEBIDANAN BERKESINAMBUNGAN PRENATAL TRIMESTER III SAMPAI DENGAN PENGGUNAAN KONTRASEPSI PADA NY. A USIA 27 TAHUN DI PMB SITI NURCAHYANINGSIH, S.Tr.Keb KECAMATAN BLIMBING KOTA MALANG


ABSTRAK
Natasha, Claudia Gunawan. 2023. Asuhan Kebidanan Berkesinambungan
Prenatal Trimester III Sampai Dengan Penggunaan Kontrasepsi Pada Ny.
A Usia 27 Tahun di PMB Siti Nurcahyaningsih, S.Tr.Keb Kecamatan
Blimbing Kota Malang. Laporan Tugas Akhir, Program Studi DIII
Kebidanan STIKes Kendedes Malang. Pembimbing I : An Nisa Fithri,
SKM,, MKM; Pembimbing II: Ulfa Nur Hidayati, SKM., M.Kes
Penyebab kematian ibu dikarenakan perdarahan, juga eklampsi, infeksi,
partuslama, abortus, dan lain-lain. Sedangkan sebab kematian janin dan bayi adalah
BBLR, asfiksia, hipotermi, diare, infeksi, campak dan lain-lain. Upaya menekan
angka kematian ibu dan Angka Kematian Bayi yaitu dengan menerapkan model
asuhan yang berkelanjutan (Continuity of Care). Tujuan penulisan Laporan Tugas
Akhir ini adalah untuk memberikan asuhan secara berkesinambungan pada ibu
hamil, bersalin, bayi baru lahir, nifas dan keluarga berencana. Penelitian ini
menggunakan metode deskriptif dengan rancangan studi kasus pada Ny. ”A” usia
27 tahun. Asuhan kebidanan dilakukan dengan metode SOAP. Asuhan kebidanan
dilakukan mulai tanggal 6 Juni 2023 sampai dengan tanggal 24 Juli 2023 di PMB
Siti Nurcahyaningsih, S.Tr.Keb Kecamatan Blimbing Kota Malang. Hasil
penelitian bahwa Ny.A usia 27 tahun pada kehamilan ke 3 termasuk klasifikasi
kehamilan resiko rendah. Ibu merasa perutnya kenceng-kenceng yang semakin
lama semakin sering dan disertai pengeluaran lendir bercampur darah. Untuk
mengurangi rasa nyeri dan mempercepat proses penurunan kepala janin, ibu
melakukan tidur dengan posisi miring ke kiri. Ibu meneran dengan benar, tidak
mengeluarkan suara dan dagu menempel dada. Bayi lahir spontan, menangis, lakilaki, warna kulit merah, gerak aktif, tidak ada bayi kedua. Bayi diatas dada ibu
untuk IMD dilakukan. Ibu lega dan bahagia ketiganya lahir dengan selamat sehat.
Oksitosin disuntikan 1 menit setelah bayi lahir di paha kanan ibu dan vitamin K
serta salep mata pada bayi. Pada kunjungan nifas didapatkan Bayi Ny.A usia 8 jam
dengan bayi baru lahir normal, tidak ada keluhan, pengeluaran ASI lancar, tidak
ada penyulit. Selanjutnya Ibu menyusui setiap 2 jam sekali sesuai kebutuhan bayi.
Abdomen TFU tidak teraba. Ibu selalu menjaga kebersihan daerah genetalia. Pada
KB dilakukan pelayanan KB Suntik 3 bulan sesuai SOP. Asuhan kebidanan yang
diberikan berhasil efektif. Diharapkan pasien teratur kunjungan bayi baru lahir dan
posyandu, agar selalu segera mengetahui kesehatan ibu dan bayi.


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang CLAUDIA NATASHA GUNAWAN - Personal Name
An Nisa Fithri, Amd.Keb.,S.KM.,M.KM - Personal Name
Ulfa Nurhidayati, S.KM.M.Kes - Personal Name
Riski Akbarani, S.KM., M.Kes - Personal Name
Edisi Publish
No. Panggil 775
Subyek Asuhan Kebidanan Berkesinambungan, Prenatal Trimes
Klasifikasi 618.2 CLA a
Judul Seri
GMD Tugas Akhir
Bahasa Indonesia
Penerbit STIKes Kendedes Malang
Tahun Terbit 2023
Tempat Terbit Malang
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik


Citation

. (2023).ASUHAN KEBIDANAN BERKESINAMBUNGAN PRENATAL TRIMESTER III SAMPAI DENGAN PENGGUNAAN KONTRASEPSI PADA NY. A USIA 27 TAHUN DI PMB SITI NURCAHYANINGSIH, S.Tr.Keb KECAMATAN BLIMBING KOTA MALANG.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd

 



Selamat Datang

Di Repository STIkes Kendedes Malang

Media Sosial / Kanal

Facebook Perpustakaan STIKes Kendedes Malang Official
Youtube Perpustakaan STIKes Kendedes Malang Official
Instagram Perpustakaan STIKes Kendedes Malang Official

Alamat

STIKes Kendedes Malang
Jalan Panji Suroso No. 6
Kota Malang
E: itkendedes@gmail.com