ANALISIS FAKTOR - FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TERJADINYA VENTILATOR ASSOCIATED PNEUMONIA (VAP) DI RUMAH SAKIT PHC SURABAYA


ABSTRAK
Putri, Lilyana Maria Magareta Halim. 2024, Analisis Faktor- Faktor yang Mempengaruhi terjadinya Ventilator Associated Pneumonia (VAP) di Rumah Sakit PHC Surabaya. Skripsi. Program Studi S1 Keperawatan. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kendedes Malang. Pembimbing I : Dr. Ns. Lembah Andriani, S.Kep.,MMRS. Pembimbing II: Ns. Wiwik Agustina, S.Kep.,M.Biomed. Pembimbing III: Dr. Agung Dwi Wahyu Widodo, dr.,MSi.,M.Ked.Klin.,Sp.MK
Ventilator Associated Pneumonia (VAP) adalaha sejenis Healthcare Associated infection (HAIs) yang terjadi setelah lebih dari 48 jam dalam proses asuhan keperawatan. Kejadian VAP ini dapat menyebabkan angka kematian meningkat, waktu peawatan meningkat dan biaya pengobatan bertambah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mencari faktor dominan yang mempengaruhi terjadinya VAP dirumah sakit PHC Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode analitik, dengan rancangan retrospektif, menggunakan data sekunder yaitu rekam medis, aplikasi epi info serta Clinical Pulmonary Infection Score (CPIS) pada pasien sebanyak 285 di tahun 2022- 2023. Sampel yang digunakan adalah total sampling. Odds Ratio dan analisis univariat digunakan sebagai uji statistik pada penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel lama penggunaan ventilasi lebih dari 5 hari berpengaruh signifikan terhadap diagnosis VAP. Hal ini sesuai dengan hasil odds ratio yaitu sebesar 28, 47 %. Variabel penghentian sedasi berkalaa memiliki hasil odds ratio yaitu 1,68% variabel usia sebesar odds ratio sebesar 1,39 % dan variabel jenis kelamin sebesar 1,23 %. Faktor Profilaksis Gastric Ulcer merupakan faktor protectif. Sedangkan faktor elevasi kepala 30-45 , oral hygiene tidak bisa diabndingkan. Variabel yang terbukti signifikan secara statistik berpengaruh terhadap kejadian VAP dan faktor yang paling dominan adalah faktor lama penggunaan ventilasi mekanik lebih dari 5 hari.
Kesimpulan : Pada pemasangan ventilasi mekanik hal ini merusak barier saluran nafas, mengganggu reflek batuk, serta merusak mukosilier dan epitel trachea. Pada penggunaan jangka panjang meningkatkan risiko infeksi yang disebabkan oleh humidifier dan ventilator loop yang menjadi sumber patogen akibat paparan


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang LILYANA MARIA MAGARETA HALIM PUTRI - Personal Name
Dr. Lembah Andriani, S.Kep., Ns., MMRS - Personal Name
Ns. Wiwik Agustina,S.Kep.,M.Biomed - Personal Name
Ns. Siti Kholifah, M.Kep. - Personal Name
Edisi Publish
No. Panggil 758
Subyek Ventilator- Associated Pneumonia, Faktor- faktor y
Klasifikasi 616 LIL a
Judul Seri
GMD Skripsi
Bahasa Indonesia
Penerbit STIKes Kendedes Malang
Tahun Terbit 2024
Tempat Terbit Malang
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik


Citation

. (2024).ANALISIS FAKTOR - FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TERJADINYA VENTILATOR ASSOCIATED PNEUMONIA (VAP) DI RUMAH SAKIT PHC SURABAYA.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd

 



Selamat Datang

Di Repository STIkes Kendedes Malang

Media Sosial / Kanal

Facebook Perpustakaan STIKes Kendedes Malang Official
Youtube Perpustakaan STIKes Kendedes Malang Official
Instagram Perpustakaan STIKes Kendedes Malang Official

Alamat

STIKes Kendedes Malang
Jalan Panji Suroso No. 6
Kota Malang
E: itkendedes@gmail.com